SHARE

Dok FEB Uhamka

CARAPANDANG.COM - Kontingen pesilat dari Universitas Muhammadiyah Prof DR HAMKA, kembali mengukir prestasi dengan menyabet medali emas (Intan Herlinda Febricahya) dan medali perak (Muammar Fikri Ramadhan)  di ajang Virtual Competition Pencak Silat Tingkat Nasional pada 27-28 Maret 2021.

Intan Herlinda Febricahya, mahasiswa program studi S1 Akuntansi merasa bahagia bisa mengukir prestasi pada ajang tersebut dengan menyabet medali emas. Dan baginya ini bukanlah capaian yang terakhir, dia akan bekerja keras dan tekun untuk mengukir prestasi di ajang-ajang yang lain. 

Intan mengatakan melalui prestasi ini dia ingin menunjukan kepada semua orang bahwa berprestasi tidak hanya dalam bidang akademik saja akan tetapi dalam bidang non akademik pun bisa di raih.

“Saya berharap ke depan semoga akan banyak orang yang lebih berani untuk menyalurkan bakat minatnya untuk meraih prestasi baik di Bidang Akademik maupun non akademik dan lebih baik lagi jika dapat berprestasi dalam kedua bidang tersebut,” ujar Intan mahasiswa kelahiran Bekasi, 20 Februari 2001 ini.

Hal yang sama juga dirasakan oleh Muammar Fikri Ramadhan, mahasiswa program studi S1 Akuntansi. Meski hanya meraih medali perak dirinya sangat bersyukur dan bahagia kerena bisa mampu mengikuti kejuaraan tersebut.

“Saya sangat senang mampu mengharumkan nama Tapak Suci UHAMKA  terutama almamater FEB UHAMKA semoga ke depan terus berlanjut ke level yang lebih tinggi lagi," ujarnya. 

Dalam keterangan persnya Dekan FEB UHAMKA , Zulpahmi  mengatakan sangat mendukung mahasiswa yang mengikuti kejurnas Live Virtual Competition Pencak Silat Tingkat Nasional. Kejuaraan ini merupakan kejuaraan acara dilakukan secara virtual.

Alhamdulillah, berkat kegigihan mahasiswa, akhirnya mereka dapat meraih 1 emas, dan 1 perak. Ini menjadi kebanggaan yang laik diperhitungkan dalam meningkatkan prestasi mahasiswa dalam skema SIMKATMAWA KEMENDIKBUD,” ujarnya dalam keterangan pers di Jakarta, Jumat (2/4).

Dalam kesempatan lain, Edi Setiawan, Wakil Dekan 3 FEB UHAMKA berharap hasil ini merupakan langkah awal yang baik untuk kita menghadapi Pekan Olahraga Mahasiswa (POM), Karena tujuan utama kami yaitu dapat Sukses berprestasi di Pekan Olahraga Mahasiswa Tingkat Nasiona (POMNAS).

Edi berharap dengan adanya kejuaraan ini, Tapak Suci bisa tetap eksis. “Semoga bisa terpilih juara-juara yang nantinya bisa mengharumkan nama Tapak Suci UHAMKA baik di tingkat nasional maupun Internasional,” harapnya.

Tags
SHARE